KKN UNIVET VETERAN SUKOHARJO BERKOLABORASI DENGAN PKK DS DIMORO

  • Mar 11, 2023
  • ADMIN DESA

Dimoro - Grobogan,Kamis 09 Maret 2023 Adik Adik KKN dari Universitas Veteran Sukoharjo mengadakan Sosialisasi dalam kewirausahaan dalam membuat Lilin Aromaterapi dan Rempeyek dari Bawang Merah kepada Ibu Ibu Kader PKK Desa Dimoro,

Aroma terapi merupakan istilah umum untuk lilin yang mengandung minyak esensial. Minyak esensial sendiri merupakan cairan pekat yang berasal dari tanaman.

Pada dasarnya, penelitian mengenai manfaat lilin aromaterapi masih terbatas. Akan tetapi, diketahui bahwa minyak esensial tertentu dapat membantu untuk meredakan stres.

Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2019 juga menemukan bahwa minyak esensial lavender dapat mengurangi kecemasan.

Minyak esensial lainnya yang juga dapat meredakan stres adalah clary sage.

Menurut sebuah penelitian terhadap wanita yang mengalami menopause bahwa aroma clary sage dapat mengurangi kadar kortisol. Perlu kamu tahu, bahwa kortisol merupakan salah satu hormon yang terlibat dalam respons stres tubuh.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa lilin aromaterapi juga dapat membantu meningkatkan suasana hati. Lilin aromaterapi dapat membantu menenangkan pikiran serta meredakan stres.

Lilin aromaterapi tertentu juga dapat mengaktifkan bahan kimia di otak, seperti dopamin dan serotonin, yang mana ini dapat mendukung suasana hati yang positif.

Senada dengan hal tersebut Chryssa Chalkia, seorang psikoterapis mengatakan bahwa efek menenangkan yang dimiliki lilin aromaterapi didasarkan pada bagaimana otak memproses suatu aroma.

Aroma dari lilin aromaterapi dapat merangsang sistem limbik. Sistem limbik sendiri merupakan bagian otak yang menjadi tempat bagi ingatan dan emosi. Hormon seperti serotonin dan dopamin dapat diproduksi untuk mengatur suasana hati.

dalam kegiatan ini kepala desa dimoro Bpk Totok Suprapto juga menyampaikan dalam sambutanya bahwa dalam program kerja KKN dari Universitas Veteran Sukoharjo ini merupakan suatu kegiatan yang positif untuk menciptakan kewirausahaan di desa dimoro kususnya.

dan semoga dalam kolaborasi ini masyarakat desa dimoro dapat merubah menset dalam memajukan desa Dimoro dalam Kepemimpinan Beliau Bpk Totok Suprapto Aamiin.